![]() |
| Keterangan Foto: Perseba Bangkalan menaklukkan Perseta 1970 Tulungagung 1-0 pada laga babak 32 besar Liga 4 Jawa Timur di Stadion Gelora Bangkalan. |
Bangkalan, Kabarpojok - Perseba Bangkalan membuka peluang besar melaju ke babak 16 besar Liga 4 Jawa Timur setelah menundukkan Perseta 1970 Tulungagung dengan skor tipis 1-0 pada laga babak 32 besar yang digelar di Stadion Gelora Bangkalan, Rabu (08/01/2026).
Sejak peluit awal dibunyikan, kedua tim langsung tampil agresif dan saling jual beli serangan. Namun rapatnya lini pertahanan masing-masing membuat skor kacamata 0-0 bertahan hingga turun minum.
Kebuntuan baru pecah pada menit ke-64. Berkat racikan strategi pelatih Wimba Sutan Sanosa, Perseba Bangkalan akhirnya memimpin lewat aksi individu Gustavo yang sukses melewati hadangan pemain belakang lawan sebelum menaklukkan penjaga gawang Perseta.
Tim berjuluk Ke’ Lesap menunjukkan performa konsisten sepanjang fase grup hingga babak 32 besar Liga 4 Jatim. Sebelumnya, Perseba Bangkalan sempat ditahan imbang Baruna Nusantara dengan skor 1-1, sebelum akhirnya mengamankan kemenangan krusial ini.
Dengan koleksi satu kemenangan dan satu hasil imbang, Perseba Bangkalan kini hanya membutuhkan hasil seri pada laga berikutnya untuk memastikan satu tiket ke babak 16 besar Liga 4 Jawa Timur.
Manajer Perseba Bangkalan, Mirza Agiandra, menegaskan kemenangan ini merupakan buah dari kerja keras, kedisiplinan pemain, serta strategi jitu tim pelatih.
“Pemain tidak boleh cepat puas dengan hasil ini. Perjalanan masih panjang dan tantangan yang lebih berat sudah menanti. Tetap semangat dan terus berlatih,” ujar Mirza.
Apresiasi juga datang dari Ketua Askab PSSI Kabupaten Bangkalan, Herman, yang memuji semangat juang seluruh elemen tim.
“Saya mengapresiasi kerja keras pemain, pelatih, jajaran ofisial, serta manajer tim yang terus memberi dukungan dan motivasi. Harapan kami, Perseba Bangkalan terus berkembang dan mampu menembus kasta tertinggi Liga Indonesia,” pungkasnya.
