-->

Gaftan Pradista Rayaqin Catat Prestasi Gemilang di Kancah Renang Nasional

Keterangan foto: Gaftan Pradista Rayaqin, Pelajar SMPN 1 Kamal berhasil menorehkan prestasi di kancah Nasional

Bangkalan, Kabarpojok - Gaftan Pradista Rayaqin, Pelajar SMPN 1 Kamal berhasil menorehkan prestasinya di kancah Nasional dalam kejuaraan renang di Semarang Open Championship 2025.

Putra dari Bapak Ainul Yakin yang merupakan Camat Kamal tersebut meraih juara 1 renang gaya bebas di nomor 4×50 estafet.

Prestasi pelajar kelahiran tahun 2012 ini menambah daftar panjang catatan prestasi di cabang olahraga renang. Tentunya hal ini merupakan suatu kebanggaan bagi Kabupaten Bangkalan dan Provinsi Jawa Timur.

Tentunya prestasi yang ditorehkan oleh pelajar yang akrab di sapa Aray tersebut mendapat apresiasi yang sangat tinggi dari Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Bangkalan, Ahmad Ahadiyan Hamid.

Menurut Diet sapaan akrabnya, segudang event renang yang dilaksanakan di Bangkalan ini menjadi salah satu kunci lahirnya bibit-bibit atlet yang menjanjikan.

" Semoga kedepannya semakin banyak atlet yang berprestasi baik di kancah Nasional maupun Internasional, intinya harus tekun dan bersemangat dalam berlatihan serta jangan lupa berdoa agar dilancarakan," Ujar Diet, Selasa (02/12/25).

Capaian yang diraih oleh Aray ini tidak lepas dari ketekunan dalam berlatih dan dukungan dari orang-orang terdekat. Selain itu, Pemerintah Bangkalan memberikan wadah terhadap atalet potensi dalam berlatih selama di Semarang.

" Saya harap kedepannya banyak atlet yang berprestasi, tidak hanya di renang saja, namun di semua cabang olah raga," Pungkasnya.

Komentar


Berita Terkini